Dewan syuro PKB : kolaborasi Gus Haris -Lora Fahmi Merupakan keputusan Tepat

Probolinggo.Seputarkawatimur.com. DPP PKB resni mengeluarkan rekomendasi duet dua tokoh pesantren Zainul Hasan Dan Nurul Jadid dalam Pilkada Probolinggo 2024.

Kedua tokoh tersebut adalah dr.Mohammad Haris Damanhuri (Gus Haris) Dan KH. Fahmai Abdul Haq. (Lora Fahmi) sebagai Cabub – Cawabub Kabupaten Probolinggo.

Koalisi Besar Gus Haris dan Ra Fahmi di Pilkada Probolinggo, Dewan Syuro DPC PKB Kabupaten Probolinggo, KH Tauhidullah Badri mulai angkat bicara.

DPP PKB mengeluarkan rekomendasi dalam Pilkada Probolinggo 2024 yang mengusung Cabup dan Cawabup Gus Haris – Ra Fahmi dalam Pilkada 2024.

Dewan Syuro DPC PKB Kabupaten Probolinggo mengatakan meski sempat terjadi pro kontra di internal PKB , hal ini merupakan bentuk demokrasi tanpa mengurangi penghormatan.

“Kepada sahabat-sahabt yang menginginkan PKB Kabupaten Probolinggo sebagai peraih suara terbanyak untuk mengusung calonnya menuju N 1. Bahwa, keputusan PKB Kabupaten Probolinggo menyandingkan Guas Haris dan Lora Fahmi (menjadi paslon N 2) merupakan keputusan bijak, tepat, dan insyaAllah akan membawa kemaslahatan dan keberkahan bagi masyrakat Kabupaten Probolinggo khususnya,” katanya, dalam siaran tertulis yang diterima Kabarsekilas pada Senin 1 Juli 2024.

Menurutnya, kalau kebijakan ini menunjukkan PKB merupakan partai besar dan juga berjiwa besar.

“Tidak sekedar berpikir untuk diri atau kepentingan partai, tapi lebih mengedepankan kepentingan atau kemaslahatan ummat,” imbuhnya.

Pengasuh Pondok Pesantren Badriduja Kraksaan Kabupaten Probolinggo ini juga mencontohkan dalam Kaidah Ushul Fiqih. Seperti

“Menolak sesuatu yang mendatangkan mafsadah atau kerusakan mengedepankan sesuatu yang mendatangkan kemaslahatan,” terangnya.

Dengan adanya kebersamaan ini, KH Tauhidullah Badri berharap adanya sinergi untuk membangun Kabupaten Probolinggo lebih baik.

“Bukan saja beberapa kekuatan partai politik tapi juga kekuatan pondok-pondok dan para Kyai yang ada di Kabupaten Probolinggo Insya Allah akan melahirkan persatuan, dan dengan persatuan akan mampu mewujudkan kekuatan dan memberdayakan potensi untuk membangun Probolinggo yg lebih baik dan maju lagi pada masa yg akan datang “ tambahnya.

Politik bukan hanya tentang kekuasaan atau jabatan, politik juga adalah bagaimana bisa memberi manfaat dan kemaslahatan bagi ummat.
PKB, lahir untuk ummat dan tentunya kebijakannya harus mengedepankan kemaslahatan ummat. (Bhj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *